Aceh Tenggara - Dinas Sosial Aceh Tenggara (Agara) salurkan bantuan masa panik kepada korban kebakaran di Desa Lawe Rutung Pajak Pagi (Pasar Pagi) Kecamatan Lawe Bulan, Kabupaten Aceh Tenggara. Jumat (29/04/2022)
Bantuan itu langsung diserahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Sosial Aceh Tenggara, Bahagia Wati yang didampingi Sarudin, Spd Kabit Jaminan Sosial
"Bantuan masa panik telah disalurkan kepada korban kebakaran. Semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan bagi korban dan kepada korban kebakaran agar dapat bersabar atas musibah yang menimpa cobaan dari Allah ini, " ujar Bahagia Wati Seperti diketahui, Dua Belas (12) unit kios Non permanen yang sekaligus dijadikan tempat tinggal di Pajak Pagi (Pasar Pagi) Kecamatan Lawe Bulan, Kabupaten Aceh Tenggara ludes terbakar, Kamis 28 April 2022, sekira pukul 13.45 WIB.
Informasi kami dapatkan dari TKSK Lawe Bulan Rekaza Akbar Korban terdampak kebakaran sebanyak 12 KK (30 Jiwa) diantaranya, keluarga Anugerah, Syeh, Zulpikar, Japar, Salim, Jarah, Rakin, Likul, Saburi, Sabarudin, Jps dan Sinar.
Kebakaran ini diduga akibat kosleting arus listrik yang berasal dari salah satu rumah warga, dengan cepat merambat kerumah lainnya hingga tidak ada barang yang bisa diselamatkan.
"Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran ini, namun kerugian materil diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah, " kata Camat Lawe Bulan Zainul Arifin, SE saat kami turun kelokasi
Pada saat kebakaran Api baru bisa dipadamkan setengah jam kemudian, setelah sejumlah mobil pemadam krbakaran milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) tiba di lokasi.
Hingga berita ini ditayangkan sejumlah petugas Dinas Sosial Seperti TKSK Lawe Bulan sudah melakukan pendataan terkait dampak dan kerugian akibat kebakaran ini. (H)